Selamat Datang

Selamat Datang di Blog ini bersama R. Slamet Widiantono ------**------ TUHAN MEMBERKATI -----* KASIH ITU MEMBERIKAN DIRI BAGI SESAMA -----* JANGAN LUPA BAHAGIA -----* TERUS BERPIKIR POSITIF -----* SALAM DOA -----* slammy

Wednesday, February 28, 2024

LATIHAN SOAL JAWAB KATOLIK X ST. MONICA

PILIHAN GANDA

1. Apabila remaja tidak menyadari diri dan menerima diri apa adanya, maka berakibat… .
A. membiarkan diri untuk dikuasai oleh orang lain
B. orang tua akan mempengaruhi hidup para remaja untuk menentukan masa depannya
C. mengalami banyak kegagalan dalam mengembangkan potensinya
D. semua teman akan meninggalkan dirinya
E. akan merasa rendah diri atau minder

2. Manusia adalah pribadi unik dengan segala keunikan, kelebihan dan kekurangannya. Dalam Kitab Kejadian bab 1 pun telah dijabarkan dasar dari manusia sebagai pribadi yang unik.
Apakah yang dimaksud dengan pribadi yang unik?
A. Upnormal, di atas rata-rata.
B. Berbeda dan special, lain dari yang lain.
C. Berpasrah kepada Tuhan selama hidupnya.
D. Mekar-mekarnya secara jasmani.
E. Pencarian jati diri.

3. Dalam Kitab Kejadian dituliskan dasar iman dari kepribadian manusia yang unik. Manusia disebut sebagai pribadi yang unik, karena… .
A. manusia diciptakan pada hari terakhir
B. manusia selalu didampingi oleh Tuhan dimana ia berada
C. manusia diciptakan secitra dengan Tuhan
D. Tuhan menguasai manusia untuk dapat mencari hidup yang berarti
E. semua manusia diberi keunikan oleh Allah

4. “…Allah memberkati mereka, lalu Allah berfirman kepada mereka: “ Beranakcuculah dan bertambah banyak, penuhilan bumi dan takhlukkanlah itu, berkuasalah atas ikan-ikan di laut dan burung-burung di udara dan atas segala binatang yang merayap di bumi… (Kej 1:28)
Berdasarkan perikope di atas, tugas manusia sebagai citra Allah adalah… .
A. menguasai jagat dan alam raya
B. dituntut oleh Allah untuk menguasai orang lain
C. saling menguasai sehingga dapat memanfaatkan alam sekehendak hatinya
D. memuji dan memuliakan nama Tuhan setiap hari
E. beranakcucu, menguasai, memelihara bumi dan segala isinya

5. Talenta adalah… .
A. bakat yang harus dipendam dalam-dalam supaya aman
B. kemampuan yang harus dipamerkan pada dunia
C. anugerah Allah yang harus disimpan dalam hati
D. kemampuan yang diberikan Allah untuk dikembangkan
E. kemampuan yang merupakan usaha dari manusia itu sendiri

6. Alasan seorang kristiani mengembangkan talenta adalah… .
A. panggilan hidup
B. berkat tambahan
C. rahmat dari kehidupan
D. hadiah cuma-cuma
E. rahmat tersembunyi

7. Setiap manusia memiliki talenta dan bakat masing-masing. Maka, sebagai orang beriman, yang pantas dan layak kita lakukan untuk kehidupan pribadi yang bertalenta adalah… .
A. berdoa, bersyukur
B. mengembangkan bakat untuk kepentingan sesama
C. bertapa untuk memperoleh ilham
D. bernyanyi memuji Tuhan
E. berkunjung ke panti asuhan untuk berderma

8. Sebagai manusia, kita hidup di tengah dunia dengan banyak sekali tantangan dan kesulitan. Sikap yang dapat dilakukan untuk menghadapi kesulitan adalah… .
A. mohon belas kasih Allah
B. minum obat penenang agar dapat tidur dengan nyenyak
C. meminta bantuan pada orang yang dipercaya
D. berterimakasih
E. ke Gereja

9. Wujud refleksi dari sebuah talenta adalah… .
A. berbuat seenaknya
B. berzinah
C. berdoa tengah malam
D. bernyanyi lagu Gereja
E. berbuat baik

10. Andri adalah seorang peljar yang sangat cerdas. Dia biasa mendapatkan peringkat 1 di kelasnya. Budi adalah salah seorang siswa yang satu kelas dengan Andri yang selama ini mendapatkan peringkat 5 besar, namun tidak pernah peringkat 1. Budi inginn sekali berada di posisi Andri. Yang sebaiknya dilakukan oleh Budi adalah… .
A. mencontoh cara belajar Andri denga giat
B. berdoa agar Andri malas belajar sehingga posisi peringkat 1 bisa diraihnya
C. berjuang dengan kemampuan yang dimiliki untuk belajar dan berdoa
D. giat belajar tanpa lelah terus-menerus
E. memaksakan diri untuk belajar dengan giat dan ke Gereja

11. Dia adalah seorang pengacara ternama. Dalam hidupnya, dia tidak pernah dapat menikmati keindahan alam ciptaan, tak dapat berkata-kata dan tidak dapat mendengar keindahan suara, lagu atau bunyi apapun. Siapakah dia?
A. Lena Maria.
B. Hellen Keler.
C. Nick Vucijick.
D. Albert Enstein.
E. Tony Melendez

12. Dalam Injil Matius tentang talenta, siapakah yang dimaksud Tuan?
A. Raja yang angkuh.
B. Manusia sombong.
C. Tuhan Allah.
D. Manusia yang baik hati.
E. Pemerintah.

13. Dalam perumpamaan tentang talenta, sikap tuan adalah… .
A. sabar terhadap orang yang tidak mengembangkan talentanya
B. membiarkan orang yang berusaha mengembangkan talentanya
C. sabar terhadap orang yang menerima talenta
D. memberikan kepada setiap orang dengan talenta yang sama
E. bertindak tegas terhadap hamba yang tidak mengembangkan dan menggunakan talenta dengan baik

14. Apa yang terjadi pada hamba yang tidak mengembangkan talenta?
A. Dibenci dan dihukum karena menyusahkan orang lain.
B. Dikucilkan dan dihukum karena malas bekerja.
C. Dihukum dan diberi hadiah karena Allah sangat kasihan.
D. Dihargai akan keberadaannya karena tidak punya biaya.
E. Diganti dengan kemampuan yang lainnya.

15. Alasan seorang kristiani mengembangkan talenta adalah… .
A.. panggilan hidup
B. berkat tambahan
C. rahmat dari kehidupan
D. hadiah cuma-cuma
E. rahmat tersembunyi

16. “Perempuan adalah degradasi laki-laki. Seorang laki-laki pengecut pada kelahirannya yang berikut akan menjadi perempuan”
Pernyataan di atas adalah salah satu bentuk perendahan martabat perempuan yang dinyatakan oleh… .
A. Aristoteles
B. Plato
C. Renaisse
D. Yesus
E. Paulus

17. Bangsa Indonesia masih memegang erat budaya patriakhi.
Apakah yang dimaksud dengan budaya Patriakhi?
A. Garis keturunan anak mengikuti garis ibu.
B. Garis keturunan anak mengikuti garis anak.
C. Garis keturunan yang digariskan oleh Tuhan.
D. Garis keturunan anak mengikuti garis ayah.
E. Garis keturunan anak yang direncanakan oleh pihak laki-laki.

18. Tuhan telah mengatakan: “... dengan bersusah payah engkau akan mencari rezekimu dan tanah seumur hidupmu; dengan berpeluh engkau akan mencari makananmu ...”(lih. Kej 2: 17-19). Ini adalah landasan iman untuk salah satu tugas pria yaitu… .
A. sebagai bapa kehidupan
B. kekasih
C. partner
D. menyejahterakan
E. menjaga

19. Pria dan wanita memiliki fungsi kodrati. Di bawah ini, yang merupakan fungsi kodrati seorang wanita adalah…
A. mengandung
B. menciptakan keindahan
C. menjaga keharmonisan
D. menerima
E. mengasihi tanpa pamrih

20. Di bawah ini, yang merupakan ajaran Gereja tentang sifat komplementer laki-laki dan perempuan adalah… .
A. “... dengan bersusah payah engkau akan mencari rezekimu dan tanah seumur hidupmu; dengan berpeluh engkau akan mencari makananmu ...”(lih. Kej 2: 17-19)
B. “”….berkuasalah atas ikan-ikan di laut dan burung-burung di udara dan atas segala binatang yang merayap di bumi…..”(Kej 1:28-29)
C. “…cinta suami istri melambangkan cinta Kristus kepada GerejaNya…”(Ef 5:22-33)
D. “…Allah memberkati mereka, lalu Allah berfirman kepada mereka: “ Beranakcuculah dan bertambah banyak, penuhilan bumi dan takhlukkanlah itu,…(Kej 1:28)
E. …”cinta antata suami dan istri melambangkan cinta Allah kepada Bangsa Israel…” (Hos 1:29)

21. Sebab-sebab munculnya tindakan diskriminasi dan sikap fanatisme dalam hidup manusia adalah… .
A. toleransi, kebodohan, kepicikan, menghargai
B. kebodohan, kekurangpahaman, kepicikan, perasaan terancam
C. kekurangpahaman, menghargai, kepicikan, berilmu
D. pandangan sama, isu kristenisasi/islamisasi, toleransi
E. kepandaian, kebodohan, perasaan terancam, toleransi

22. Setiap orang diciptakan Allah sebagai pribadi yang diberi akal budi, kebebasan, hati nurani, dan dituntut bertanggungjawab atas hidupnya sendiri,. Ajaran Gereja yang mendasari pernyataan di atas terdapat dalam Kitab Suci… .
A. Kejadian 1:27
B. Mazmur 1:1-6
C. Matius 22:1-4
D. Lukas 1:5-20
E. Kisah Para Rasul 1:1-5

23. Di bawah ini yang merupakan bentuk perendahan martabat manusia adalah… .
A. pemulihan
B. penyembuhan
C. pembunuhan
D. penjarahan
E. perkelahian

24. Ajaran Kitab Suci tentang keluhuran manusia sebagai citra Allah menunjukkan bahwa manusia adalah ciptaan Allah yang… .
A. berkuasa
B. berkedudukan
C. berdaulat
D. bermodal
E. bermartabat

25. Keistimewaan manusia sebagai Citra Allah dibandingkan dengan ciptaan Allah yang lain adalah… .
A. kasih
B. berbahagia
C. bermurah hati
D. memiliki tempat tinggal
E. akal budi

26. Bentuk refleksi tentang keluhuran manusia sebagai citra Allah dapat berbentuk… .
A. debat
B. kerja
C. karya
D. doa
E. menyanyi

27. Aksi nyata bersama kunjungan ke panti asuhan, membantu sesama yang berkebutuhan khusus serta memberikan sumbangan merupakan suatu perbuatan yang… .
A. harus dilakukan
B. diprogramkan
C. mengembangkan wawasan
D. menunjukkan solidaritas
E. menunjukkan perbuatan baik

28. Sebagai orang Kristen kita dituntut untuk hidup dibimbing oleh Roh. Santo Paulus menasehati kita supaya kita memberikan diri dipimpin di bawah pimpinan (Gal 5:17 ) Berikut ini yang merupakan ungkapkan Santo Paulus dalam suratnya kepada umat di Galatia adalah ....
A. Sapaan Allah yang menuntun ke arah hidup baik
B. Sapaan Allah yang sangat menggiurkan untuk diikuti
C. Sapaan Allah dimana manusia dituntut hidup yang keras
D. Kekeliruan yang di sebabkan oleh suara hati
E. Suara hati perlu kita ikuti secara terus menerus

29. Buah yang dapat dipetik jika selalu mengikuti suara hati adalah….
A. keadilan, kegelapan dan kebencian
B. kewibawaan, kepercayaan, kejujuran
C. murni hati, kelemahan, kemalasan
D. kesusahan, kesabaran, kebaikan
E. pengorbanan, penguasaan diri, kepercayaan

30. Pengaruh positif media informasi adalah….
A. Individualis dan matrealistis
B. Egois dan konsumtif
C. Hidup serba instan
D. Tidak kreatif dan malas
E. memudahkan melakukan komunikasi

31. Setelah manusia melakukan tindakan maka suara hati/hati nurani berfungsi… .
A. sebagai hakim yang memberi vonis
B. menyuruh dan mendukung apabila perbuatan itu baik
C. segala perbuatan manusia akan didiamkan oleh hati nurani
D. hati nurani selalu melarang segala perbuatan jahat
E. manusia tidak mampu untuk menyadari perbuatannya

32. Setiap manusia memiliki suara Tuhan yang tumbuh di dalam dirinya. Suara itu biasa dikenal dengan nama suara hati.
Apakah yang dimaksud dengan suara hati dalam arti luas?
A. Kesadaran agama yang tumbuh dalam hati semua makhluk.
B. Kesadaran moral yang diterapkan dalam situasi konkret.
C. Kesadaran moral yang tumbuh dalam hati manusia.
D. Kesadaran moral yang tumbuh dalam hati semua makhluk hidup.
E. Kesadaran agama yang diterapkan dalam keseharian.

33. Hukum dalam suara hati/hati nurani mendorong manusia untuk… .
A. mencintai kemenangan dan membenci kekalahan
B. membenci kebaikan dan mencintai kejahatan
C. membenci kejahatan dan mencintai kebaikan
D. membenci kemenangan dan mencintai kekalahan
E. mencintai kedamaian dan mendorong kejahatan

34. Di saat ulangan Pendidikan Agama Katolik, Mukidi sama sekali tidak mempersiapkan dengan belajar. Mukidi merasa bingung dan takut mendapat nilai jelek karena ayahnya sangat tegas.
Apabila Mukidi menggunakan suara hati dengan baik, apakah yang akan dilakukan Mukidi?
A. Berdoa sepanjang ulangan.
B. Berusaha menjawab yang dia bisa dengan kemampuan sendiri.
C. Berusaha mendapat nilai baik demi ayahnya dengan melihat pekerjaan teman.
D. Berpikir keras sampai tertidur, sehingga terhindar dari mencontek.
E. Pasrah, tanpa melakukan apapun karena tidak bisa.

35. Dalam Gaudium et Spes Art. 16 dikatakan, “Tidak jarang terjadi, bahwa hati nurani keliru karena ketidaktahuan yang tak teratasi. Karena hal itu, ia tidak kehilarigan martabatnya. Hat itu se­benarnya tak perlu terjadi kalau manusia berikhtiar untuk mencari ,yang benar dan baik...”. Makna dari pernyataan di atas adalah… .

A. hati nurani memang selalu keliru, maka manusia harus mencari yang benar dahulu untuk membantu suara hati
B. manusia tidak boleh tunduk dan mengalah pada situasi yang membelenggu suara hati
C. manusia harus mengalah pada suara hati dan tunduk padanya, karena suara hati selalu benar
D. suara hati tidak akan kehilangan martabatnya walaupun salah
E. manusia harus selalu mencari agar martabatnya tetap stabil

36. Semakin berkembangnya zaman ternyata membuat generasi muda semakin kurang peka terhadap suara hati yang ada. Maka seringkali suara yang mereka anggap suara hati itu ternyata keliru terdengar.
Di bawah ini yang merupakan penyebab dari suara hati yang keliru adalah… .
A. perubahan nilai di zaman modernisasi
B. perubahan tekhnologi yang semakin berkembang
C. perubahan pola piker yang semakin praktis
D. perubahan nilai moral yang semakin hilang
E. perubahan nilai hati nurani yang semakin tumpul

37. Semakin berkembangnya zaman, semakin banyak pula tantangan bagi manusia untuk memupuk suara hatinya. Kebanyakan dari orang-orang muda zaman ini, sudah tidak bisa lagi mendengarkan suara hatinya. Suara itu semakin tumpul dan hilang. Upaya yang dapat dilakukan untuk membina suara hati kita adalah… .
A. bersikap ragu-ragu dan penuh perhitungan dalam melangkah
B. mencari keterangan pada sumber yang baik
C. bersikap pasrah saja tanpa berusaha
D. mencari kebenaran melalui hal-hal gaib dengan bantuan orang pintar
E. berdoa sepanjang hari tanpa lelah

38. Dalam sakratul maut, Yesus pernah mengalami kebimbangan. Antara ketakutan-Nya sebagai manusia yang dapat merasakan sakit, dengan diri-Nya sebagai anak Allah yang diutus untuk misi penyelamatan.
Namun, akhirnya Yesus berani mengambil keputusan dengan cara… .
A. menuruti apa yang menjadi kehendak-Nya sendiri
B. memuji dan memohon kepada Santo Yosep
C. menuruti kehendak Bunda Maria
D. memohon dan menangis di depan Maria
E. berserah diri kepada Bapa-Nya di Surga

39. Santo Paulus menasihati kita supaya kita memberikan diri dipimpin atau di bawah pimpinan Roh (lih. Gal 5:17). Berkaitan dengan suara hati, apakah yang dimaksud oleh Santo Paulus?
A. Roh akan selalu memimpin kita walaupun kita berdosa. Jadi kiat harus pasrah.
B. Kita harsu dapat mengalah pada hati nurani dan mengalah demi kesesatan.
C. Jangan mau dipimpin oleh manusia, orang tua atau presidenmu karena pemimpinmu hanyalah roh.
D. kita harus selalu berusaha untuk memenangkan hati nurani kita dan mengalahkan kecenderungan kita yang menyesatkan.
E. Apapun yang terjadi, kita harus mengikuti roh-roh yang kita anggap ada di sekitar kita.

40. Media massa yang berkembang dewasa ini sangat beragam jenisnya di kalangan anak kecil, remaja, dewasa dan orang tua untuk mempermudah hidup manusia. Namun, dari banyak hal positif media massa, ternyata banyak pula hal negatif akibat dari media massa. Hal –hal negative tersebut adalah… .
A. Sadar tidak sadar, media telah mengubah cara pikir kita tentang hidup, tentang kebudayaan, dsb. Jendela dunia terbuka lebar bagi kita.
B. Media dapat digunakan untuk hiburan. Misalnya, hiburan musik, tari, sinetron, dsb
C. Teknologi media dapat membuat kita terlibat pada peristiwa di belahan bumi yang lain.
D. Teknologi media dapat menyajikan gambar dan suara yang lebih canggih, seperti musik stereo, gambar tiga dimensi, dsb.
E. Media menciptakan budaya baru yang gemerlap, budaya asli dan lokal perlahan-lahan tersingkir.


B. ESSAY
Jawablah Pertanyaan di Bawah Ini dengan Jelas!

1. “Dan dari tulang rusuk yang diambil Tuhan Allah dari manusia itu, dibangunNyalah seorang perempuan, lalu dibawanya kepada manusia itu. …”
Berdasarkan perikope di atas, jawablah pernyataan berikut:
a. Mengapa Tuhan menciptakan wanita dari tulang rusuk pria?
b. Mengapa Tuhan menciptakan wanita bagi laki-laki?

2. Tuliskanlah 5 upaya untuk menjauhkan sikap fanatisme dan diskriminatif!

3. Berikanlah 2 alasan beserta penjelasannya mengapa kita harus bersikap toleransi!

4. Tuliskanlah pengertian dan berilah 1 contoh untuk masing-masing isu globalisasi di bawah ini:
a. Materialisme
b. Konsumerisme
c. Hedonisme

5. Lukas 4:1-13 mengisahkan tentang Yesus pada saat dicobai setelah berpuasa 40 hari lamanya di padang gurun. Yesus mengalami 3 kali cobaan. Sebutkanlah 3 cobaan yang dialami Yesus beserta makna dari cobaan tersebut!

LATIHAN SOAL JAWAB - KATOLIK XI - ST. ELISABET

A. PILIHAN GANDA
Berikan tanda silang (X) pada jawaban A, B, C, D atau E yang menurut anda paling tepat di lembar jawaban yang telah disediakan !


1. “Usai sembahyang, seseorang pemimpin bersama anggotanya membagi sembako kepada para fakir miskin.Semua warga merasa senang mendapat rejeki yang tak terduga, saat membagi sembako Pak Anton mengajak Pak Yusuf untuk menyisihkan sembako untuk keluarga-keluarga mereka lebih dahulu …”
Sikap yang tidak menggambarkan Gereja dalam cerita diatas adalah …..
A. Pemimpin bersama anggotanya sembayangan
B. Seseorang pemimpin bersama anggotanya mermbagi sembako
C. Semua warga merasa senang mendapat rejeki yang tak terduga
D. Pemimpin dan anggotanya membagi sembako kepada para fakir miskin
E. Pak anton mengajak Pak Yusuf menyisihkan sembako bagi keluarga mereka lebih dahulu


2. ”Arti dan makna Gereja” menurut ekklesiologi sesudah Konsili Vatikan II adalah ... .
A. perkumpulan umat disuatu tempat
B. tempat umat Allah berkumpul dan berdoa
C. tempat umat Allah untuk mencari keselamatan diri
D. Gereja adalah umat Allah yang semua anggota terlibat
E. kumpulan orang yang melakukan berbagai kegiatan misioner

3. Perhatikan pernyataan berikut ini!
1. panggilan dan inisiatif Allah
2. hubungan mesra antara manusia dan sesama
3. tanda dan sarana keselamatan
4. perziarahan menuju tanah terjanji
5. terbentuk karena kehendak manusia
Pernyataan di atas, yang merupakan ciri-ciri Gereja sebagai Umat Allah adalah ... .
A. 1, 2, 3
B. 1, 2, 4
C. 1, 3, 4
D. 2, 3, 5
E. 3, 4, 5

4. Gambaran ideal tentang Gereja sebagai Peresekutuan Umat dapat kita temukan dalam Kis 2:41-47 (Gereja Perdana). Mungkin saja kita tidak dapat menirunya secara harafiah, sebab situasi sosial-ekonomi kita sudah sangat berbeda. Dalam Kis 2:41-47 (Gereja Perdana), yang manjadi dasar dalam Gereja adalah..
A. Orang yang percaya pada Tuhan
B. Orang yang mempunyai hati dan jiwa
C. Orang yang berkelimpahan
D. Cinta kasih persaudaraan
E. Orang miskin

5. Pernyataan dibawah ini merupakan konsekuensi dari Gereja yang mengumat, bagi pimpinan Gereja (hierarki) adalah...
A. setiap anggota harus menyadari pentingnya persatuan dengan anggota umat lain
B. mampu melihat dan mendengar karisma dan karunia yang ada dalam diri umat
C. Sadar bahwa awam dan hierarkii memiliki martabat yang sama.
D. Setiap anggota harus aktif dalam kegiatan mengumat
E. kaum awam bukan lagi pelengkap penyerta

6. Pernyataan di bawah ini yang bertentangan dengan Gambaran Gereja sebagai persekutuan terbuka, yaitu…
A. Gereja berpartisipasi aktif dan bekerjasama dengan siapa saja untuk membangun masyarakat damai
B. Gereja senantiasa siap untuk berdialog dengan agama dan budaya manapun
C. Gereja membentuk partai tertentu untuk berpartisipasi dalam PEMILU
D. Gereja terlibat dalam kegiatan promosi perdamaian internasional
E. Gereja membangun kerjasama dan dialog karya

7. Keanggotaan di dalam Gereja dapat digolongkan menjadi tiga yaitu hierarki, biarawan-biarawati, dan umat (awam). Dimana masing-masing anggotanya memiliki peran dan fungsi yang berbeda-beda. Berikut ini peran dan fungsi dari anggota Gereja bagi umat adalah ... .
A. kaum awam bukan pelengkap penyerta
B. pemimpin bersama dengan umat, bukan diatas
C. awam dan hierarki mempunyai martabat yang sama
D. menyadari pentingnya persatuan dengan anggota lain
E. mampu melihat dan mendengar karunia dalam diri umat

8. Perhatikan pernyataan berikut ini.
1. sikap saling percaya
2. sikap sehati dan sejiwa
3. saling memberi dan hidup sendiri-sendiri
4. membangun semangat pelayanan
5. memberikan kesaksian hanya di mulut saja
Pernyataan di atas yang dapat dicontoh dari kehidupan Gereja Perdana berdasarkan Kis 4:32-37 dalam hal Persekutuan Umat yang terbuka adalah ... .
A. 1, 2, 4
B. 1, 2, 5
C. 1, 3, 4
D. 2, 3, 5
E. 3, 4, 5

9. Pada saat ini sering dikatakan bahwa Gereja itu hendaknya tidak bersikap eksklusif (tertutup), tetapi inklusif (terbuka), artinya adalah… .
A. Gereja harus mau menerima ajaran agama-agama lainnya, karena pada prinsipnya semua agama itu sama
B. Gereja harus selalu siap untuk berdialog dengan agama dan budaya mana pun juga dan tidak hanya untuk umatnya saja
C. Gereja harus siap menerima kehadiran agama-agama lainnya, dan harus membentengi umatnya agar tidak pindah agama
D. Gereja harus lebih aktif menawarkan keselamatan kepada orang lain, karena di luar Gereja tidak ada kebenaran atau keselamatan
E. Gereja harus bekerja sama dengan agama-agama lainnya, asalkan agama-agama lain itu mau menerima ajaran dan prinsip-prinsip hidup Kristiani

10. Anggota Gereja yang ditahbiskan untuk tugas kegembalaan adalah ... .
A. biarawan/biarawari
B. golongan hierarki
C. dewan paroki
D. kaum awam
E. para rasul

11. Dalam perikop Kitab Suci Yohanes 21:15-19 dinyatakan perintah Yesus untuk menggembalakan domba-domba-Nya. Makna pesan tersebut sehubungan dengan hierarki dalam Gereja Katolik adalah ....
A. Gembala yang baik adalah gembala yang mengenal dombanya
B. Setiap gembala bertanggungjawab atas tugas kegembalaannya
C. Pemimpin Gereja adalah pribadi yang sangat mengasihi Yesus
D. Yesus adalah Gembala utama dan gembala sejati bagi umat-Nya
E. Hierarki bertugas untuk memimpin kehidupan Gereja


12. Yesus memilih Petrus sebagai pemimpin Dewan Para Rasul walaupun ia sering kali ceroboh dan temperamental karena ... .
A. Petrus anak Yohanes
B. Petrus dikasihi Tuhan
C. Janji Tuhan kepada umatNya
D. Petrus adalah gembala yang baik
E. Petrus mempunyai iman yang kurang teguh

13. Dalam Gereja katolik dikenal hierarki. Dasar kepemimpinan (hierarki) dalam Gereja Katolik adalah
A. Kepemimpinan didasarkan pada tradisi yang berlaku
B. Gereja membutuhkan pemimpin yang memimpin Gereja
C. Atas penetapan ilahi, para uskup menggantikan para Rasul
D. Pemilihan Hierarki dilaksanakan oleh biarawan dan biarawati
E. Kebijaksanaan paus untuk menentukan kepemimpinan Gereja

14. Berikut ini adalah corak kepemimpinan dalam Gereja Katolik . . .
A. Berasal dari Tuhan tidak bisa dihapus oleh manusia
B. Tugas hierarki adalah sebagai pemimpin dalam Gereja
C. Kewenangan diberikan untuk menguasai paroki yang dipimpin
D. Kepemimpinan berdasarkan kaul yang diterima oleh biarawan
E. Tahbisan menjadikan pemimpin gereja resmi memimpin Gereja

15. Secara struktural dalam kepemimpinan Gereja yang menjadi pemimpin Gereja adalah . . .
A. Imam
B. Diakon
C. Dewan Para Uskup
D. Pembantu Uskup
E. Dewan Paroki setempat

16. Dalam Gereja Katolik dikenal dengan kaum Awan, maka menurut Ajaran Gereja Lumen Gentium art. 31 Kaum Awam memiliki arti ... .
A. Semua umat katolik yang bekerja sebagai seorang katekis, maupun guru agama dan juga bagian pewartaandi paroki
B. Semua orang katolik tidak termasuk golongan penerima tahbisan suci dan status kebiarawanan yang diakui dalam Gereja
C. Semua suster yang mengucapkan kaul kekal dan menjalani kaul-kaul yang berlaku dalam biara
D. Umat katolik yang sudah menerima sakramen babtis, krisma dan sakramen Mahakudus
E. Semua umat katolik yang sudah menerima minimal tiga sakramen dalam Gereja katolik
 
17. Kerasulan awam dalam Gereja Katolik dalam tugas gerejawi adalah . . . .
A. Memimpin doa dalam pertemuan-pertemuan umat
B. Mengajar agama sebagai katekis atau guru agama
C. Menjadi anggota atau pengurus dewan paroki
D. Memimpin kegiatan pendalaman Kitab Suci
E. Membagi komuni sebagai prodiakon paroki

18. Awam dan hierarki adalah partner dalam Gereja. Hierarki memimpin dan mempersatukan umat sedangkan tugas awam adalah . . . .
A. Memberikan kesaksian tugas-tugas kehidupan di seminari
B. Melaksanakan tugas-tugas yang tidak bisa dilaksanakan hierarki
C. Mendukung tugas imam, suster dan bruder dalam menjalankan panggilan
D. Merasul dalam tata dunia dalam bidang ekonomi, sosial, politik dan budaya
E. Memelihara dan mendampingi hierarki dalam melaksanakan tugas panggilan

19. Bentuk-bentuk tindakan yang dapat dilakukan kaum awam dalam membangun Gereja di lingkungandan parokinya adalah ....
A. menjadi pelayan putra altar dan memberikan sakramen pengurapan orang sakit
B. menjadi anggota dewan paroki dan menjadi pengurus lingkungan atau wilayah
C. menjadi anggota hierarki dan memimpin koor atau nyanyian dalam ibadah
D. memimpin doa dalam pertemuan umat dan menerima sakramen imamat
E. membagi komuni sebagai prodiakon dan memimpin perayaan ekaristi

20. Salah satu sifat Gereja adalah Satu. Gereja yang Satu memiliki makna bahwa … .
A. dalam Gereja Katolik ada satu keyakinan, di luar Gereja Katolik tidak ada keselamatan
B. adanya kesatuan iman, pembaptisan, perayaan Ekaristi dan pimpinan di seluruh dunia
C. Gereja Katolik adalah satu-satunya agama yang memiliki struktur kepemimpinan jelas
D. Gereja Katolik adalah satu-satunya agama yang para pimpinannya hidup tidakmenikah
E. Gereja Katolik adalah agama yang mengajarkan bahwa dalam Satu Allah adatiga Pribadi

21. Satu dan Kudus merupakan dua dari empat sifat yang dimiliki oleh Gereja. Salah satu contoh hal-hal yang dapat melukai Gereja yang Satu dan Kudus adalah … .
A. ikut merayakan misa
B. rajinnya para anggota dalam berdoa
C. adanya perpecahan diantara jemaatnya
D. aktif berpartisipasi dalam kehidupan bergereja
E. sikap kepedulian anggota terhadap yang tersingkir

22. Ada berbagai cara yang dapat kita lakukan untuk memperjuangkan kekudusan Gereja dalam hidup
sehari-hari, salah satunya adalah … .
A. mengubah nama panggilan sehari-hari dengan menggunakan nama baptis
B. memprotes dengan keras jika ada yang melecehkan simbol agama Katolik
C. menghindari keterlibatan langsung dalam kegiatan keagamaan agama lain
D. merenungkan dan mendalami Kitab Suci, khususnya ajaran dan hidup Yesus
E. mengenakan asesoris keagamaan setiap hari, misalnya kalung slib, rosario, dsb

23. Salah satu hal yang ditekankan sehubungan dengan kekatolikan Gereja berdasarkan LG art 13 adalah … .
A. didirikan dan dikhususkan hanya untuk orang-orang Katolik saja
B. ajaran-ajaran Gereja adalah wajib ditaati oleh segala suku bangsa
C. satu-satunya agama yang diakui dan diterima oleh segala bangsa
D. ajaran dan tradisi Gereja menggantikan ajaran, adat, budaya yang ada di dunia ini
E. umat Allah yang hidup di tengah segala bangsa serta memperoleh warganya dari semua bangsa

24. Menurut ajaran Kitab Suci, keyakinan bahwa Gereja itu memiliki sifat Apostolik terlihat dalam … .
A. nama baptis adalah nama-nama yang disandang para rasul
B. bahasa resmi ibadat Gereja adalah bahasa sehari-hari para rasul
C. ajaran-ajaran Gereja diturunkan dan berasal dari kesaksian para rasul
D. pakaian liturgi Gereja adalah sama dengan yang dipakai oleh para rasul
E. bentuk bangunan gereja selalu disesuaikan dengan gereja jaman para rasul

25. Usaha yang dapat kita lakukan untuk menunjukkan keapostolikan Gereja, antara lain…..
A. setiap orang Katolik harus mengenal riwayat hidup santo/santa pelindungnya
B. mengenal dan mencintai Injil, sebab Injil merupakan iman Gereja para rasul
C. harus menguasai bahasa latin sebagai bahasa resmi liturgi Gereja
D. memupuk semangat kerja sama yang baik sesama orang Katolik
E. bangga karena dipanggil dengan nama baptisnya

26. Berikut ini yang dapat saya lakukan untuk menunjukkan kekatolikan Gereja, antara lain….
A. bergaul, berdialog, menjalin relasi dan bekerja sama dengan siapapun tanpa memandang latar belakang suku, budaya dan agamanya
B. ikut terlibat secara aktif dalam setiap kegiatan Gereja baik di lingkungan maupun di paroki
C. menjalin kerja sama yang baik dengan pastor paroki, biarawan/wati yang ada di paroki dan bahkan dengan para tokoh awam Katolik
D. selalu terlibat dalam kegiatan ziarah, rekoleksi/retret ataupun kegiatan rohani lainnya yang diadakan di sekolah, lingkungan ataupun paroki
E. tertib dalam berdoa, membaca dan merenungkan Kitab Suci setiap hari secara pribadi maupun secara bersama-sama dalam keluarga

27. Ibadat dan liturgi sebagai perayaan iman dalam Gereja merupakan tugas Gereja yang....
A. Melayani
B. Mewartakan
C. Menguduskan
D. Memberi kesaksian
E. Membina persekutuan

28. Perhatikan pernyataan berikut ini!
1. membuat diri kita melihat dimensi lama
2. mengkomunikasikan diri kita dengan Allah
3. mengungkapkan segala keluh kesah
4. mempersatukan diri kita dengan Tuhan
5. Mengungkapkan cinta, kepercayaan dan harapan pada Tuhan
Dari pernyataan di atas, yang merupakanfungsi doa dan liturgi Gereja adalah ... .
A. 1, 2, 3
B. 1, 3, 4
C. 2, 3, 4
D. 2, 4, 5
E. 3, 4, 5

29. Penghormatan atau kebaktian khususorang atau umat beriman kepada rahasia kehidupan Yesus yang tertentu disebut....
A. Sakramentali
B. Doa
C. Liturgi
D. Devosi
E. Sakramen

30. Anak muda juga dapat melakukan dalam tugas Gereja yang menguduskan. Hal yang dapat anda lakukan dalam rangka tugas ini adalah . . . .
A. Aktif di PIR
B. Menghias altar
C. Mendampingi PIA
D. Menjadi ketua OMK
E. Mengikuti misa harian

31. Injil Matius 28:16-20 “Dan kesebelas murid itu berangkat ke Galilea, ke bukit yang telah ditunjukkan Yesus kepada mereka. Ketika melihat Dia mereka menyembah-Nya, tetapi beberapa orang ragu-ragu. Yesus mendekati mereka dan berkata: "Kepada-Ku telah diberikan segala kuasa di sorga dan di bumi. Karena itu pergilah, jadikanlah semua bangsa murid-Ku dan baptislah mereka dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus, dan ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu. Dan ketahuilah, Aku menyertai kamu senantiasa sampai kepada akhir zaman.”
Pesan dari Injil Matius 28:16-20 berkaitanya dengan tugas pewartaan Gereja adalah ....
A. Sabda Allah diperdengarkan dan disiapkan untuk mereka yang dipenjara
B. Gereja mampu mewartakan sabda Allah secara aktual sepanjang jaman
C. Hanya pastor paroki yang mampu mewartakan sabda Allah
D. Para katekis dan calon imanlah yang boleh memperlajari Injil
E. Semua orang berhak menyebarkan sabda Allah secara bebas

32. Tugas pewartaan adalah mengaktualisasikan apa yang disampaikan oleh Allah dalam YesusKristus melalui para rasul. Ada berbagai pola atau bentuk pewartaan diantaranya adalah pola pewartaan verbal atau kerygma. Di bawah ini yang termasuk pewartaan verbal adalah ...
A. khotbah
B. bakti sosial
C. kesaksian hidup
D. perbuatan baik
E. membaca kitab suci

33. Di dalam Gereja ada istilah yang berkaitan dengan tugas pewartaan, yaitu magisterium. Arti magisterium adalah ...
A. tugas Gereja sebagai raja
B. tugas menjadi saksi Kristus
C. tugas imam untuk menjadi gembala
D. tugas Hierarki untu memimpin Ekaristi
E. tugas dan wewenang mengajar dalam Gereja

34. Salah satu tugas Gereja adalah memberi kesaksian tentang Yesus, menjadi saksi Kristus berarti ....
A. menjadi anggota keduabelas rasul
B. memiliki cara hidup seperti para rohaniwan
C. menyampaikan satu peristiwa tentang Yesus
D. menyampaikan apa yang dialami dan diketahui tentang Kristus
E. mewartakan kabar tentang Yesus, baik di sekolah maupun di Gereja

35. Menjadi saksi Kristus ternyata dapat menuai banyak resiko. Dalam sejarah ada banyak orang yang telah bersedia menumpahkan darahnya bahkan mereka rela mati demi imannya kepada Kristus. Mereka disebut ..
A. paus
B. martir
C. martyria
D. para rasul
E. pahlawan tanpa tanda jasa

36. Salah satu bentuk partisipasi menjadi saksi Kristus sesuai dengan kedudukan di jaman sekarang adalah …
A. menjadi martir
B. membentuk LSM
C. menjadi pengurus RT di lingkungan
D. menjadi pemimpin organisasi yang arogan
E. menjadi pemimpin yang hanya peduli pada anggotanya

37. Salah satu bentuk perwujudan makna dari gereja yang membangun persekutuan iman adalah …
A. ormas
B. organisasi politik
C. komunitas umat perdana
D. kelompok berbasis gerejani
E. kelompok-kelompok tingkat kelurahan

38. Salah satu tugas Gereja adalah membangun persekutuan (koinonia), makna persekutuan dalam Gereja Katolik, antara lain ……..

A. sebagai wadah yang mewakili aspirasi politik umat katolik untuk terlibat kehidupan bernegara
B. melalui persekutuan, mewartakan Injil dengan kesaksian dan perbuatan dimanapun berada
C. melalui persekutuan yang dibangun, umat diharapkan menemukan jati dirinya
D. membangun paguyuban katolik yang kokoh, agar umat tidak terombang-ambing
E. membangun komunitas katolik untuk membicarakan segala permasalah umat

39. Perhatikan pernyataan berikut ini!
1. rasa persaudaraan yang kuat
2. semangat pelayanan terhadap sesama
3. memberikan kesaksian iman melalui cara hidup
4. struktur hirarkis sangat menonjol
5. iman akan Yesus menjadi landasan yang kuat
Pernyataan di atas yang termasuk ciri-ciri komunitas basis Gerejani, antara lain … .
A. 1, 2, 3
B. 1, 3, 4
C. 1, 4, 5
D. 2, 3, 4
E. 2, 4, 5

40. Berikut ini yang merupakan fungsi komunitas basis gerejani adalah … .
A. untuk membuat atau membntuk organisasi
B. untuk mengumpulkan uang sebanyak-banyaknya
C. untuk mewujudkan persaudaraan dengan berbagi kasih dengan sesama
D. mendaspatkan kesembuhan



B. ESSAY

Jawablah Pertanyaan di Bawah Ini dengan Jelas!

1. Tuliskan 3 perbedaan antara model gereja Institusional Hierarki Piramidal dengan model Gereja Persekutuan umat?

2. Gereja itu satu dan kudus, namun merupakan kenyataan pula bahwa dalam Gereja masih ter­dapat perpecahan-perpecahan. Sebutkan 2 cara untuk memperjuangkan kesatuan Gereja dan 2 cara untuk memperjuangkan kekudusan Gereja?

3. Menurut pendapat Anda, apa yang dimaksud dengan “hubungan antara kaum awam dan hierarki sebagai

patner kerja”? Berikan contohnya!

4. Jelaskan arti dari tugas Gereja menjadi saksi Kristus!

5. Dalam perikop Injil Matius 10: 45 menyetakan bahwa Tuhan Yesus datang ke dunia bukan untuk dilayani melainkan melayani. Jelaskan makna pernyataan tersebut tentang pelayanan dari Tuhan Yesus! Beri contoh-contohnya


Tuesday, February 27, 2024

Materi Katolik Aktif

 Belajar dari YUNUS

Pujian Kisah Yunus.

Yunus di perut ikan.

Mewarnai sesuai ANGKA


Proses mengenali warna serta angka sekaligus menerapkannya pada gambar.



Mencari yang tersembunyi (Maria Marta)


Menempel dan Mencocokkan




Monday, February 26, 2024

LATIHAN SOAL JAWAB AGAMA KATOLIK XII - MARIA

PILIHAN GANDA
PILIHLAH JAWABAN YANG PALING TEPAT


1. Inti dari
hidup membiara adalah...
A. rela melepaskan segala sesuatu untuk mencapai Allah
B. menghayati tri prasetia supaya menjadi tanda persatuan dengan Allah
C. tenggelam dalam hidup doa sebagai kekuatan untuk bersatu dengan Kristus
D. hubungan yang akrab dengan Kristus dan kaum beriman
E. bersatu dengan Yesus Kristus dan menerima pola hidupnya secara radikal.

2. Makna dari hidup selibat dalam Gereja Katolik adalah….
A. Selibat hanya dijalankan oleh kaum biarawan dan biarawati
B. kehidupan tanpa menikah supaya bisa fokus untuk tujuan tertentu
C. pembaktian dan pengabdian iri secara total bagi Allah dan sesama
D. selibat memiliki makna berfokus pada tujuan dan cita-cita
E. keinginan untuk tidak menikah supaya bisa total berkarier

3. Para biarawan dan biarawati selalu bersatu dengan Kristus dan menerima pola hidup Yesus Kristus secara radikal. Hal ini ditandai dengan mengucapkan tiga(3) kaul. Ketiga kaul tersebut adalah...
A. keperawanan, kemurnian, ketaatan
B. Kemiskinan, ketaatan, keperawanan
C. Kesucian, keperawanan, kesucian
D. Kesederhanaan, kemelaratan, keperawanan
E. ketekunan, ketaatan, kemurnian

4. Makna kaul kemiskinan dalam hidup membiara adalah …
A. Tidak memerlukan uang dalam hidup membiara
B. Hidup membiara harus meninggalkan harta
C. Melepaskan hak memiliki harta secara sukarela demi kemuliaan Kristus
D. Dalam hidup membiara tidak memiliki uang
E. Boleh memiliki uang berdasarkan pemberian

5. Bagi seorang Biarawan/Biarawati mengucapkan keperawanan berarti …
A. Kesediaan mengikuti Kristus dan membaktikan diri secara total demi terlaksananya Kerajaan Allah
B. Menganggap bahwa hidup berkeluarga atau perkawinan itu tidak penting sama sekali
C. Hidup tidak berkeluarga walaupun sebenarnya ingin sekali untuk hidup berkeluarga
D. Ia bebas untuk menentukan pilihan hidupnya
E. Menunjukkan bahwa demi kerajaan Allah, hidup membiara adalah pilihan yang tepat

6. Dalam pandangan agama katolik, Perkawinan adalah sebuah Sakramen arinya...
A. Suatu peristiwa dimana Allah bertemu dengan suami istri dalam suatu ikatan untuk saling menyempurnakan
B. Suatu peristiwa dimana seorang perempuan menyerahkan seluruh hidup kepada pasangannya
C. Suatu peristiwa dimana sebuah keluarga dibangun dalam sebuah perjanjian setia satu dengan yang lain
D. Suatu peristiwa sakral yang terjadi hanya satu kali seumur hidup dalam sebuah bahtera rumah tangga
E. Suatu peristiwa dimana orang tua melepaskan anak anak mereka untuk hidup sebagai sebuah keluarga baru


7. Salah satu sifat perkawinan katolik yaitu Monogami. Artinya adalah...
A. Pernikahan dilakukan dalam jangka waktu tertentu
B. Hanya satu untuk satu sampai kematian memisahkan
C. Cinta Personal tanpa syarat dari kedua belah pihak
D. Cinta yang total dan tanpa syarat dari kedua belah pihak
E. Cinta dengan memberikan seluruh hidup kepada pasangan

8. Dalam Injil Matius Bab 19: 4-6 berbunyi:
4. Jawab Yesus: Tidakkah kamu baca bahwa ia yang menciptakan manusia sejak semula menjadikan mereka laki-laki dan perempuan.?
5. dan firmanNya sebab itu laki laki akan meninggalkan ayah dan ibunya dan bersatu dengan istrinya, sehingga keduanya itu menjadi satu daging.
6. Demikianlah mereka bukan lagi dua melainkan satu. Karena itu apa yang telah dipersatukan Allah, janganlah diceraikan oleh manusia.
Perceraian dalam agama katolik sangat tidak dikehendaki karena alasan...
A. Tidak sesuai dengan perjanjian perkawinan yang telah diucapkan
B. Allah sendiri yang telah mempersatukan manusia dalam perkawinan
C. Perceraian menjadikan manusia tidak berharga dihadapan manusia lain
D. Perkawinan merupakan pilihan dan keputusan pasangan tanpa paksaan
E. Karena laki laki sudah bersedia meninggalkan keluarga demi isterinya

9. Berdasarkan Matius Bab 19: 4-6 Perkawinan sejenis tidak boleh terjadi dan tidak dikehendaki terjadi dalam hidup manusia dengan alasan...
A. Tidak sesuai dengan perjanjian perkawinan yang telah diucapkan
B. Allah sendiri yang telah mempersatukan manusia dalam perkawinan
C. Hubungan tersebut menjadikan manusia tidak berharga dihadapan manusia lain
D. Perkawinan merupakan pilihan dan keputusan pasangan tanpa paksaan
E. Karena Allah sendiri telah menciptakan manusia berpasang pasangan

10. Gereja memiliki tugas dan dipanggil untuk mewartakan Kerajaan Allah. Dalam Ensiklik Familiaris Consertio (FC 49), disebutkan bahwa keluarga adalah Gereja mini. Maksud pernyataan ini adalah...
A. Keluarga juga dipanggil untuk membangun Kerajaan Allah dengan ikut menghayati kehidupan dan misi gereja
B. Keluarga diminta untuk terlibat dalam kehidupan bersama dalam masyarakat yang seiman disekitarnya
C. Keluarga diharapkan dapat ikut ambil bagian dalam membangun kehidupan bersama jemaat yang seiman
D. Keluarga kecil memiliki tanggung jawab yang sama dalam merencanakan kehidupan keluarga yang baik
E. Semua keluarga yang ada merupakan stu keluarga Allah yang berjuang untuk bertahan dalam kesulitan


11. Keluarga ikut berperan dalam membangun masyarakat yang damai dan sejahtera. Peran serta pertama-tama dapat dilakukan dengan cara....
A. Aktif dalam kegiatan masyarakat
B. Memberi sumbangan kepada masyarakat yang kurang mampu
C. Menjadi pengurus dalam masyarakat
D. Membangun keluarga yang harmonis dan menjaga keutuhan dalam keluarganya
E. Memberi saran dan pendapat demi kemajuan masyarakat

12. Tujuan perkawinan menurut Kitab Hukum Kanonik ( KHK ) adalah … .
A. memperoleh kebahagiaan baik lahir maupun batin selama hidup berkeluarga
B. merealisir kebutuhan seksual agar tidak terjadi pencabulan dan menghasilkan keturunan yang berguna bagi nusa dan bangsa, sehingga terbangun rasa saling membutuhkan
C. memperoleh kebahagiaan, keturunan, dan merealisir kebutuhan seksual dengan penuh keterbukaan untuk saling membatu dan melengkapi demi kebaikan bersama
D. membentuk keluarga yang bahagia, tetap dan sejahtera secara bersama-sama
E. mengikat suami istri dan keluarganya masing-masing, sehingga menjadi satu keluarga

13. Dasar utama perkawinan Katolik menurut KHK 1055 adalah … .
A. jaminan kesejahteraan keluarga
B. adanya cinta kasih suami istri
C. keterbukaan untuk keturunan
D. komitmen untuk selalu hidup bersama
E. tanggungjawab untuk tetap saling setia

14. Sifat dari perkawinan Katolik yang monogam mempunyai arti dan makna bahwa perkawinan itu … 
A. dilakukan oleh seorang pria dan seorang wanita (satu lawan satu, sungguh pria dan sungguh wanita) 
B. harus dilakukan suka sama suka (ada indikasi mempunyai niat dan tekad yang baik serta tulus)
C. dilaksanakan atas persetujuan keluarga besarnya masing-masing
D. harus disahkan dihadapan pemuka agama dan para saksinya
E. tidak bisa dilangsungkan jika masih ada halangan perkawinannya

15. Perkawinan dlm Gereja Katolik adalah sebagai Sakramen. Maksudnya adalah perkawinan tersebut
A. menjadi tanda bahwa perkawinan itu tidak dapat diceraikan dan disepelekan
B. mengarah pada tujuan hidup berkeluarga untuk mencapai kebaikan dan kekudusan
C. menjadi tanda bahwa perkawinan itu untuk selamanya, kekal dan seutuhnya
D. menjadi tanda bahwa perkawinan itu sah menurut hukum sipil / Negara dan Gereja
E. menjadi tanda cinta Allah kepada ciptaan-Nya dan cinta Kristus kepada Gereja-Nya

16. Di bawah ini salah satu syarat untuk memperoleh dispensasi Uskup dalam perkawinan campur Beda Agama menurut pandangan Gereja Katolik adalah … .
A. pencatatan khusus dalam Akta Perkawinannya
B. persetujuan tertulis dari para orang tua yang bersangkutan
C. penegasan komitmen dari keluarga kedua belah pihak untuk saling berkomunikasi dan menjaga suasana kebersamaan supaya rencana perkawinan ini lancar
D. adanya pernyataan tekad pihak yang Katolik untuk tidak goyah imannya dan berjanji membaptis serta mendidik anak-anaknya secara Katolik 
E. adanya pernyataan dan janji dari pihak yang tidak Katolik untuk tidak mencampuri urusan administrasi dan urusan iman pasangannya yang Katolik

17. Dalam sidang para uskup se-Asia di Manila menghasilkan suatu seruan untuk Umat Katolik se-Asia. Gereja Katolik menunjukkan sikap melawan…
A. Pernikahan di usia dini
B. Pernikahan satu jenis
C. Poligami dan poliandri
D. Pernikahan beda agama
E. Pernikahan beda gereja

18. Dokumen gereja yang berisi tentang nilai-nilai pokok yang membangun keluarga Kristiani bernama ...
A. Gaudium et Spes.
B. Nostra Ae tate .
C. Familiaris Consertio.
D. Lumen Gentium
E. Rerum Novarum .

19. Dibawah ini merupakan pengertian keluarga menurut dokumen Gereja ”Familiaris Consertio” adalah...
A. Kelurga adalah gereja domestik/gereja rumah tangga tempat iman, dan cinta kasih kristiani dibangun dan dikembangkan
B. Keluarga adalah sel kehidupan yang paling kecil
C. Keluarga adalah ikatan antara orang yang berusaha membangun cinta kasih
D. Keluarga adalah persekutuan dalam ikatan perkawinan yang sah
E. Kelurga adalah sel terkecil yang berda dalam masyarakat

20. Pernyataan berikut ini yang tidak termasuk halangan pernikahan adalah….
A. Adanya hubungan sedarah
B. Hubungan ikatan perkawinan sebelumnya
C. Hubungan semenda
D. Hubungan cinta kasih
E. Akibat suatu kejahatan atau persekongkolan

21. Faktor utama yang dapat mempengaruhi komunikasi pasutri dalam rangka membangun keluarga Kristiani salah satunya adalah ...
A. Mengutamakan perintah dari pada hukum.
B. Memberi umpan balik dalam berbicara.
C. Mengimbangi pembicaraan lawan bicara.
D. Membela diri dalam mempertahankan pendapatnya.
E. Cinta diri dan egois serta ak mau mengalah.

22. Tujuan utama dalam program pemerintah tentang KB ( keluarga berencana) sebenarnya adalah ...
A. Mendukung ajaran gereja katolik.
B. Mengurangi pertumbuhan penduduk.
C. Menumbuh kembangkan sikap peduli terhadap pasangan hidupnya antara suami dan istri.
D. Sikap gereja yang peduli ambil dalam mengatasi persoalan keluarga.
E. Mewujudkan kesejahteraan keluarga

23. Model metode KB yang dianjurkan oleh gereja katolik adalah...
A. KB alamiah 
B. Spiral /IUD
C. Kondom
D. Suntik
E. Pil mini

24. Setiap kegiatan manusia yang diarahkan untuk kemajuan manusia, baik kemajuan rohani maupun jasmani dan menyejahterakan adalah pengertian dari….
A. Kebudayaan
B. Kerja
C. Makna kerja
D. Makna kerja dalam arti ekonomis
E. Makna kerja dalam arti sosiologis

25. Setiap orang bekerja selain untuk memenuhi kebutuhan sendiri, sekaligus juga mengarah kepada pembentukan masyarakat disebut….
A. Makna kerja ekonomis
B. Tujuan bekerja
C. Kerja memerlukan pemikiran
D. Makna kerja sosiologis
E. Makna kerja antropologis

26. Perhatikan kalimat dibawah ini
1. Mencari nafkah
2. Memajukan teknik dan kebudayaan
3. Menyempurnakan diri sendiri
4. Menyempurnakan ciptaan Tuhan
5. Mencari kenikmatan
Dari pernyataan diatas, manakah yang menunjukkan tujuan dari bekerja…
A. 1, 2 dan 3
B. 2, 3 dan 5
C. 1, 2 dan4
D. 2, 3 dan5
E. 1, 3 dan 4

27. Kerja memungkinkan manusia membina dan membentuk diri dan pribadinya, serta menjadikan manusia teman bagi sesamanya merupakan makna kerja dalam arti…
A. Sosiologis
B. Antropologis
C. Ekonomis
D. Teologis
E. dogmatis

28. Perhatikan penyataan dibawah ini:
1. Doa sebagai refleksi atas kerja
2. Doa lebih utama daripada kerja
3. Kerja semakin banyak, doa sebagai kekuatan
4. Kerja lebih penting dari pada doa
5. Doa dan bekerja merupakan ungkapan dan perwujudan iman

Pernyataan yang benar tentang keterkaitan antara doa dan kerja adalah…
A. 1, 2 dan 3
B. 2, 3 dan 5
C. 1, 3 dan 5
D. 2, 4 dan 5
E. 3, 4 dan 5

29. Gereja Katolik memandang bahwa setiap pekerjaan mempunyai nilai luhur sebab pekerjaan berarti mengambil bagian dalam hal …
A. Karya keselamatan Allah
B. Pengentasan kemiskinan
C. kesejahteraan
D. partisipasi dalam program pemerintah
E. meningkatkan perekonomian

30. Umat beriman perlu berdoa sebelum dan sesudah melakukan suatu pekerjaan sebab …
A. agar selamat dari bahaya dalam bekerja
B. agar konsentrasi kerja tidak terganggu
C. agar apa yang kita kerjakan sesuai dengan kehendak Allah
D. agar segala pekerjaan dapat diselesaikan dengan baik
E. agar pekerjaan dapat berhasil dengan baik

31. Ora et labora! Berdoa dan bekerjalah! Doa mempunyai peranan penting dalam pekerjaan kita, diantaranya adalah ....
A. Doa dapat memurnikan pola kerja, motivasi dan orientasi kerja
B. Doa dan bekerja saling terkait tidak dapat berdiri sendiri
C. Sebelum berdoa harus bekerja terlebih dahulu
D. Doa dan kerja adalah hukum yang utama dalam hidup manusia
E. Setiap manusia tidak akan mampu bekerja jika tidak berdoa

32. Dalam Kitab Suci dikatakan, bahwa Tuhan tidak hanya bekerja, tetapi juga beristirahat. Ia menyuruh manusia untuk beristirahat juga setelah bekerja: “…hari ke tujuh adalah hari Sabat Tuhan, Allahmu; maka jangan melakukan suatu pekerjaan” (Kel 20:10). Hal ini berarti ....
A. Manusia memiliki kewajiban untuk beristirahat setiap saat yang sudah menjadi haknya
B. Manusia memiliki kewajiban untuk merayakan hari sabat karena sudah ditetapkan dalam Taurat
C. Manusia tidak dapat dipaksa untuk kerja secara terus menerus, ia memiliki hak untuk beristirahat
D. Setelah bekerja manusia harus beristirahat dan mendapat upah yang pantas dan layak
E. Bekerja dan beristirahat harus seimbang sama waktunya untuk memulihkan raga

33. Dalam kitab Kejadian, Allah sendiri dilukiskan sebagai Pencipta yang bekerja dari hari pertama sampai hari yang keenam dan pada hari yang ketujuh beristirahat dari pekerjaan yang dikerjakan-Nya.(Kej 1:1-2:3). Berkaitan dengan hal ini dapat dikatakan bahwa setiap pekerjaan manusia memiliki makna religius ,yaitu ....
A. Pekerjaan sebagai pemenuhan atas kewajibannya sebagai manusia yang berakal budi dan memiliki HAM
B. Pekerjaan sebagai pemenuhan atas panggilan hidupnya untuk turut berkarya bersama Allah membangun dunia
C. Pekerjaan sebagai bentuk kebebasan manusia untuk membuat segala sesuatu sebagai bentuk kemampuannya sebagai manusia.
D. Pekerjaan sebagai bentuk hak dan kewajiban manusia untuk berkarya karena Allah yang memaksanya.
E. Pekerjaan menjadikan sesorang lupa akan jatidirinya sebagai manusia ciptaan Allah yang sempurna.

34. Dalam kitab suci dikatakan bahwa kebenaran berarti tidak sombong saja melainkan juga...
A. Menguasai apa yang menjadi hak dan miliknya .
B. Mengambil bagian dari kehidupan Allah.
C. Mengambil bagian hasil dari warisan orang tua.
D. Mampu mengambil kekuasaan yang dimiliki oleh para rasul
E. Mampu menguasai yang menjadi kekayaan keluarga.

35. Situasi masyarakat atau bangsa Israel pada waktu Nabi Amos tampil adalah ...
A. Orang kaya memperhatikan orang miskin.
B. Rahmat Allah yang hadir untuk menguasai manusia.
C. Situasi masyarakat yang menginginkan keadilan. ..
D. Orang-orang yang berkuasa dan kaya menipu dan memeras orang-orang kecil .
E. Kekayaan dikuasai oleh seluruh masyarakat pada umumnya.

36. Dalam kitab keluaran 20:8 yang akhirnya menjadi Perintah Allah yang ke delapan dalam Sepuluh perintah Allah, berbunyi ...
A. Jangan ingin memiliki milik sesamamu manusia secara tidak adil.
B. Jangan bersaksi dusta tentang sesamamu manusia .
C. Jangan mencuri.
D. Jangan ingin berbuat cabul.
E. jangan berbuat cabul.

37. Kejujuran merupakan nilai penting karena ...
A. Kejujuran akan menggembirakan diri sendiri meskipun menyengsarakan orang lain.
B. Kejujuran menjadi modal untuk perkembangan pribadi dan kemajuan kelompok.
C. Kejujuran akan menjadikan orang lain kecewa dan frustrasi.
D. Setiap orang beriman pasti akan bertindak jujur.
E. Hanya orang katolik yang akan selalu bertindak jujur .

38. Allah adalah sumber kebenaran sebab ...
A. Allah selalu berbuat sesuai dengan janji-Nya.
B. Manusia akan meminta kebenaran yang berasal dari Allah.
C. Yesus satu-satunya jalan untuk mencapai kebenaran dan kehidupan
D. Para murid Yesus yang diilhami oleh Roh Kudus akan selalu membawa kebenaran
E. Allah selalu membawa kebenaran sejati .

39. Setiap orang Kristiani perlu berjuang untuk menegakan kebenaran karena …
A. Mempermudah pergaulan dengan semua orang
B. Butuh orang lain dalam bekerjasama dalam menyelesaikan masalah
C. Ikut mengambil bagian dalam kehidupan Allah yang diimaninya
D. Mendapatkan hasil yang maksimal sehingga lebih bahagia
E. Memenuhi kebutuhan sosialnya, sehingga dapat diterima masyarakat

40. Keadilan itu perlu ditegakkan dan diperjuangkan terus menerus oleh siapa pun yang dapat dilakukan para siswa, diantaranya adalah …
A. Belajar untuk mengerti dan memahami apa itu keadilan dan usaha-usaha untuk memperjuangkannya
B. Pasrah kepada Tuhan karena bagaimanapun juga yang namanya keadilan itu datangnya dari Tuhan
C. Mengingatkan para pemuka agama, guru dan orang tua, bahwa penegakkan keadilan itu adalah tanggung jawab mereka
D. Menjadi anggota organisasi-organisasi kemanusiaan dan bersama mereka memperjuangkan keadilan melalui demonstrasi-demonstrasi
E. Belajar yang rajin, urusan penegakan keadilan besok saja kalau sudah lulus sekolah


B. ESSAY
Jawablah Pertanyaan dibawah ini!

  1.  “Kerja merupakan tuntutan hidup setiap orang.” Sebutkan 3 alasan manusia perlu bekerja sesuai dengan iman Katolik!
  2. Jelaskan 3 ciri Perkawinan Katolik!
  3. Berilah contoh seorang biarawan menjalankan kaul ketaatannya!
  4. Jelaskan keadilan sebagai keutamaan!
  5. Jelaskan sikap Yesus terhadap orang-orang yang munafik!

Sunday, February 4, 2024

Alur Tujuan Pembelajaran Fase B Pendidikan Agama Katolik

Silakan literasi mandiri dan cermati lewat pict dibawah ini:

INFOGRAFIS
Kepribadian Peserta Didik
Yesus Kristus
Gereja
Masyarakat

Arah dan tujuan yang jelas ini dapat kita lalui dalam proses belajar bersama baik secara mandiri personal, maupun dalam kebersamaan komunal di tingkat satuan pendidikan yang disesuaikan dengan situasi kondisi para siswa katolik di sekolahnya masing-masing.

Saturday, February 3, 2024

BERSAMA AGAMA KATOLIK BERSAMA SMK KESEHATAN BANTUL

DISINI, pada tahun ajaran 2023-2024 semester II memiliki 5 siswi Katolik yang terbagi dalam

KELAS X


KELAS XI


KELAS XII


Jumper I



Sebelumnya, didampingi oleh Bapak Nicolaus Irwan Yudanto yang pada tanggal 25 Januari 2024 meninggal dunia di Wedi Klaten. Kemudian, agar proses pembelajaran tetap berlanjut dan berkesinambungan, diteruskan oleh Rogatianus Slamet Widiantono untuk mengisi proses pendampingan iman para siswi Katolik di sekolah ini.

Diawali dengan kegiatan pertama bersama siswa siswi Katolik seBantul yang mengikuti EKARISTI PELAJAR yang diadakan setiap JUMAT PERTAMA di Gereja Santo Yakobus Klodran, Bantul.

Selanjutnya, proses kurikulum yang diikuti oleh Siswa Katolik SMK KESEHATAN BANTUL adalah kelas X menggunakan KURIKULUM MERDEKA dan kelas XI dan XII memakai KURIKULUM 2013.


Friday, February 2, 2024

Ekaristi Jumat Pertama di St. Yakobus Klodran Bantul

Hari ini Jumat tgl 2 Februari 2024, bersama Siswi-siswi SMK KESEHATAN BANTUL mengikuti Misa Jumat Pertama dan sekaligus yang pertama bagi kami di sini.

Ekaristi dipimpin oleh Romo Toto selaku Pastor Paroki Santo Yakobus Klodran. Meski suasana di barengi dengan hujan lebat namun para siswa yang hadir pun lumayan banyak. Kebersamaan yang menandai rahmat Tuhan dengan suasana sukacita kami bisa mengikuti ekaristi Jumat pertama para pelajar se Bantul.



Berkat Anak oleh Romo

Sehabis misa kami para umat bisa menikmati konsumsi yang disediakan oleh panitia Jumat pertama di klodran Bantul.

Komuni



Semoga senantiasa membawa dan menjadi BERKAT bagi sesama dan semua orang.



Tuhan memberkati