Selamat Datang

Selamat Datang di Blog ini bersama R. Slamet Widiantono ------**------ TUHAN MEMBERKATI -----* KASIH ITU MEMBERIKAN DIRI BAGI SESAMA -----* JANGAN LUPA BAHAGIA -----* TERUS BERPIKIR POSITIF -----* SALAM DOA -----* slammy

Sunday, September 1, 2019

MELESTARIKAN KEUTUHAN CIPTAAN

Lingkungan adalah segala sesuatu yang ada di sekitar manusia yang mempengaruhi perkembangan kehidupan manusia, baik langsung maupun tidak langsung.

Lingkungan bisa dibedakan menjadi dua, yaitu :
  1. Biotik = bila kita berada di sekolah, lingkungan biotiknya berupa teman teman sekolah, bapak ibu guru serta karyawan dan semua orang yang ada di sekolah, juga berbagai jenis tumbuhan yang ada di kebun sekolah serta hewan hewan yang ada di sekitarnya.
  2. Abiotik = berupa udara, meja kursi, papan tulis, gedung sekolah, dan berbagai macam benda mati yang ada di sekitar.

Jenis jenis lingkungan hidup :

1. Lingkungan Hidup Alami

  • Lingkungan hidup alami merupakan lingkungan bentukan alam yang terdiri atas berbagai sumber daya alam dan ekosistem dengan komponen komponennya, baik fisik, biologis.
2. Lingkungan Hidup Binaan/Buatan
  • Lingkungan hidup binaan/buatan mencakup lingkungan buatan manusia yang dibangun dengan bantuan atau masukan teknologi, baik teknologi sederhana maupun teknologi modern.
3. Lingkungan Hidup Sosial
  • Lingkungan hidup sosial terbentuk karena adanya interaksi sosial dalam masyarakat. Hubungan antara individu dan masyarakat sangat erat dan saling mempengaruhi serta saling bergantung.
Beberapa contoh tindakan manusia yang mengakibatkan kerusakan lingkungan hidup :
  1. Adanya penebangan hutan untuk industri perkayuan, penebangan pohon pohon untuk perluasan industri atau permukiman secara tidak bertanggung jawab. Hal ini bisa mengakibatkan hutan menjadi gundul dan bukit menjadi tandus, yang akhirnya menyebabkan banjir, tanah longsor dan kekeringan di saat musim kemarau tiba.
  2. Membuang sampah sembarangan yang menyebabkan bau busuk di mana mana dan saluran air menjadi mampet sehingga terjadi banjir.
  3. Pencemaran sungai dengan membuang limbah berbahaya ke sungai yang menyebabkan tercemarnya air sungai.
  4. Pemakaian obat obatan untuk membasmi hama tanaman dan asap pembakaran bahan bakar kendaraan bermotor yang sedikit demi sedikit dapat meracuni hidup kita dan alam sekitar.
Manusia harus kembali pada panggilannya, yaitu mengembangkan dan mengarahkan seluruh alam semesta. Alam semesta ini diciptakan Nya dengan keadaan baik adanya (Kej 1:26-31).
Manusia diciptakan Allah sebagai puncak dan mahkota dari seluruh ciptaan. 
Manusia dipercaya dan diberi panggilan khusus oleh Allah untuk menjaga, memelihara dan mengelola seluruh ciptaan dengan baik, maka manusia dapat hidup harmonis dengan alam lingkungannya.

Berbagai tindakan yang dapat dilakukan untuk memelihara lingkungan alam, antara lain :
  • Berusaha untuk selalu membuang sampah pada tempatnya
  • Mengusahakan penghijauan di sekitar rumah atau halaman
  • Menyelamatkan sumber sumber air minum dengan membuat sumur sumur resapan air hujan di sekitar rumah
  • Ikut melindungi dan mencintai tanaman atau hewan dengan tidak merusaknya
  • Menghemat bahan bakar kendaraan bermotor

No comments:

Post a Comment