Selamat Datang

Selamat Datang di Blog ini bersama R. Slamet Widiantono ------**------ TUHAN MEMBERKATI -----* KASIH ITU MEMBERIKAN DIRI BAGI SESAMA -----* JANGAN LUPA BAHAGIA -----* TERUS BERPIKIR POSITIF -----* SALAM DOA -----* slammy

Friday, August 30, 2019

AKU ADALAH UNIK

Aku adalah Pribadi yang Unik
1.      Keunikan adalah karunia Allah.
Tuhan menciptakan tiap orang berbeda. Unik berarti berbeda, istimewa dibanding yang lain.  Keunikan adalah karunia istimewa dari Allah. Keunikan adalah ungkapan kreatifitas Allah ketika menciptakan manusia pribadi per pribadi.  Tidak ada yang sama persis termasuk orang kembar. Fakta ini menunjukan kepada kita bahwa Tuhan sangat serius menciptakan kita. Setiap pribadi diciptakan dengan detail, selalu berbeda dengan yang lain. Tidak asal copy paste. Walau jumlah manusia milyaran, tiap saat lahir 10.000 bayi baru di Indonesia, tidak ada yang sama. Hormati perbedaan, hargai keunikan sebab itu memang sengaja diberikan Allah kepada Tiap orang. 
            Keunikan ini dapat tampak pada:
a.      Fisik : raut wajah, postur tubuh, jenis rambut, warna kulit, bentuk gigi, cara tertawa, suara, dll.
b.      Psikis / sifat : ramah, sabar, rajin, ulet, tekun, pendiam, pengamat, pencemas, dll.
c.       Pengalaman hidup dan interpretasinya : Meskipun kita hidup bersama di satu kelas, punya guru yang sama dan pelajaran yang sama pada jam yang sama, tapi tiap orang pasti berada pada peran yang beda. Yang seorang merasa semangat - yang lain ngantuk, yang seorang aktif - yang lain pasif, yang seorang berbicara - yang lain mendengar, dst.
Keunikan ini sangat membantu kita mengenal diri sendiri dan orang lain. Misalnya saya jadi tahu bahwa saya pendek karena saya bertemu dengan orang yang lebih tinggi dari saya. Ketika bernyanyi saya jadi tahu suara saya adalah tenor karena ada teman yang bersuara bas, sopran dan alto. Dll. 
2.      Sifat dan sikap.
a.      Sifat / watak (character – Inggris) adalah keadaan bawaan seseorang yang sudah melekat padanya dan menggerakan tingkah laku atau sikapnya. Sifat dapat juga menjadi pembeda tiap pribadi, dalam satu kelas karakter tiap pribadi tentu berbeda, meski ada hal yang sama, misalnya sama-sama rajin belajar tapi tetap ada sifat yang tidak dimiliki oleh yang lainnya. 
b.      Sikap adalah prilaku atau cara seseorang bertindak. Sikap bisa bergerak spontan, bisa juga karena digerakan oleh sifat. Sikap spontan misalnya ikut tepuk tangan ketika disuruh, sikap siap atau istirahat. Sikap yang digerakan oleh sifat misalnya rajin membaca, berdoa tekun.
c.       Proses terbentuknya sifat.
Sifat terbentuk melewati tiga proses : pola pikir --- menjadi tindakan----- menjadi kebiasaan --- menjadi Sifat.
 Apa yang kita pikir atau rekam dalam pikiran bisa berasal dari :
1.      Pengaruh lingkungan (keluarga, masyarakat, tempat pergaulan, atau buku yang dibaca)  Apa yang kita amati dan ditiru berulang-ulang kemudian diolah oleh memori sebagai sesuatu yang rutin sehingga membentuk pembiasaan. Kebiasaan yang terekam inilah yang kemudian menjadi sifat yang dapat menggerakan tingkah laku. Proses ini disebut internalisasi pengaruh lingkungan. Oleh Sigmund Freud (1856-1939), psikolog Austria, pengaruh linkungan yang sudah terinternalisasi ini disebut sebagai Superego.
2.      Pribadi sendiri. Mula-mula sesuatu diolah oleh pikiran yang membentuk pola pikir/ cara pandang/ paradigma. Paradigma ini kemudian diwujudkan dalam sikap/ prilaku/ tindakan. Sikap yang diulang-ulang akan membentuk kebiasaan. Kebiasaan inilah yang akhirnya membentuk sifat seseorang.
Misalnya, aku berpikir lebih baik bagiku untuk tidak mudah kesal, untuk itu aku harus cepat memahami dan berpikir positif. Maka itulah yang kulakukan. Dan ternyata itu dapat membuatku lebih tenang. Maka aku melakukannya lagi: berpikir positif, cepat memahami agar aku tidak mudah kesal. Begitu seterusnya, sehingga aku sudah terbiasa berpikir positif. Maka aku menjadi sabar dan selalu berpikir positif.
d.      Bersikap Kritis untuk membentuk sifat.
Manusia memang punya kehendak bebas, tapi tetap saja pengaruh lingkungan sekitar bisa sangat kuat membentuk pribadi seseorang. Jika tidak memiliki kepribadian yang kuat, seseorang bisa diatur oleh lingkungannya. Dia bisa menjadi manusia robot, manusia yang diatur dan dikendalikan oleh lingkungan. 
a.      Baik pengaruh lingkungan atau diri sendiri, karakater pribadi terutama terbentuk karena pribadi mengizinkannya untuk terbentuk. Hidup dengan teman-teman perokok tidak membuat seseorang menjadi perokok kalau dia berpikir untuk menolak merokok, atau tidak terus menerus / terbiasa merokok.
b.      Maka sangat penting bagi kita untuk selektif memilih sikap. Kita hanya boleh bersikap positif yang akan berpengaruh baik bagi diri dan orang lain. Jika terlanjur bersikap negative, segeralah berhenti sebelum menjadi kebiasaan.
4.      Ciri kodrati pria maupun wanita
Perbedaan paling jelas adalah antara laki-laki dan perempuan. Keduanya memiliki keunikan masing-masing.
Pembeda paling kodrati, artinya bawaan sejak dalam kandungan adalah organ seksual : jenis kelamin dan organ lainnya. Perempuan memiliki keistimewaan yang dilebihkan oleh pencipta bahwa dia memiliki RAHIM, INDUNG TELUR dan KELENJAR SUSU.
5.      Ciri utama seseorang memasuki masa pubertas.
Organ-organ seksual lalu bekerja dengan system yang luar biasa. Terutama ketika seseorang memasuki masa pubertas. Organ-organ seksual membuat seseorang menjadi lebih sempurna sebagai manusia. Masa pubertas ditandai oleh gejala biologis : laki-laki mengalami mimpi basah dan perempuan mengalami menstruasi. Mimpi basah adalah pembuangan sel sperma yang sudah matang. Ini terjadi ketika seseorang sedang tidur, hormone seksual menyampaikan pesan kepada otak, otak lalu membuat bayangan (mimpi) yang dapat menimbulkan ereksi (penis menjadi tegang) lalu mengeluarkan sperma.
Sedangkan menstruasi adalah prose luruhnya dinding rahim yang tidak terpakai untuk menjadi tempat tinggalnya sel telur yang sudah dibuahi oleh sperma. Setiap hari dinding rahim terus menebal, maka secara alami kelenjar dinding rahim ini harus dibuang jika tidak dipakai oleh sel telur. Ini terjadi dalam keadaan seseorang terjaga/ sadar, sering kali disertai rasa sakit yang melilit-lilit di bagian bawah perut.
6.      Gejala fisik dan psikis seseorang yang sudah memasuki dan melewati masa pubertas.
Memasuki masa pubertas (remaja) perempuan dan laki-laki makin tampak berbeda. 



















7.      Tugas pokok pria dan wanita menurut kodratnya
Hanya perempuan yang bisa melahirkan. Inilah tugasnya menurut Kejadian 3:16.
Kejadian 3 : 17 – 19, menulis bahwa tugas Adam adalah mengolah tanah untuk mendapatkan makanan. Dia harus jerih payah untuk mendapatkan rezeki bagi keluarganya.
8.      Sikap menghadapi perbedaan antara pria dan wanita?
Zaman dahulu perempuan lebih banyak waktu dihabiskan di rumah untuk mengurusi pekerjaan rumah tangga : merawat anak, memasak dan pekerjaan rumah lainnya.  Sedangkan laki-laki berada di luar rumah untuk mencari nafkah. Namun kini, karena kebutuhan hidup yang makin tinggi, dan juga kopetensi perempuan yang makin tinggi maka laki-laki dan perempuan sama-sama punya hak dan kewajiban,  kesempatan dan kebebasan untuk bekerja di luar rumah dan urusan rumah tangga.
Maka hubungan ideal keduanya adalah hubungan kesalingan. Mereka harus saling hormat dan menghargai peran masing-masing. 

35 comments:

  1. BISAKAH NYEBUT PERBEDAANKU DENGAN LAWAN JENISKU?
    TELITI DAN CERMATI! BAGAIMANA AKU MENYIKAPI DAN MENANGGAPI HAL INI?

    ReplyDelete
  2. Aku laki laki, temanku perempuan. Menerimanya dengan iklas karena kita ciptaan Tuhan

    ReplyDelete
  3. Aku laki laki, teman ku perempuan walaupun kita beda kelamin tapi kita tetap ciptaan Tuhan (Daffa 7A/14)

    ReplyDelete
  4. tetap menerima dia sebagai teman walau dia laki laki dan aku perempuan,karena kita sama sama ciptaan tuhan
    *nara-7a/17

    ReplyDelete
  5. Aku perempuan, tetapi aku harus tetap menerima teman ku laki laki dan saling melengkapi

    ReplyDelete
  6. Saya perempuan,saya juga harus menghormati mereka yang laki-laki
    (Imel 7A/16)

    ReplyDelete
  7. Saya Laki Laki teman Saya Perempuan Saya Menghormati dan Menghargai Mereka

    ReplyDelete
  8. Saya Laki Laki Teman Saya Perempuan Saya Menghormati Dan Menghargai Mereka (Endha7G)

    ReplyDelete
  9. Kita harus menghargai jika kita berbeda jenis kelamin ( Konan7G)

    ReplyDelete
  10. Kita harus saling menghargai sesama kita,walaupun berbeda jenis kelamin ( Cici 7G)

    ReplyDelete
  11. Kita harus menghargai sesama manusia baik yang berjenis kelamin laki-laki atau perempuan (Anggita 7G)

    ReplyDelete
  12. (Ayu 7G) kita harus saling menghargai perempuan dan laki laki,karena perempuan dan laki laki diciptakan agar saling melengkapi

    ReplyDelete
  13. (Ayu 7G) kita harus saling menghargai perempuan dan laki laki,karena perempuan dan laki laki diciptakan agar saling melengkapi

    ReplyDelete
  14. Kita harus saling menghargai sesama kita,walaupun berbeda jenis kelamin ( Cici 7G)

    ReplyDelete
  15. Saling bertoleransi (kartika/20/7g)

    ReplyDelete
  16. kita harus menghormati sesama walaupun berbeda jenis kelamin
    (Tita-7G)

    ReplyDelete
  17. Kita harus saling menghargai terhadap perbedaan( Ola 7G )

    ReplyDelete
  18. Perbedaannya adalah aku perempuan dan dia laki"... Tetapi kami sama" ciptaan Tuhan, dan harus saling berbagi dan melengkapi satu sama lain:)..... (Jesicca/7G/19)

    ReplyDelete
  19. Kita harus bertoleransi antar jenis (Declan/7G)

    ReplyDelete
  20. Tidak membeda bedakan bedakan teman yang berbeda jenis karena kita tetap merupakan satu ciptaan tuhan
    (bernard/7G)

    ReplyDelete
  21. Menerima teman atau siapapun apa adanya dan tidak membeda bedakan

    ReplyDelete
  22. Saling menghargai satu sama lain(Gandung7G)

    ReplyDelete
  23. Saya merasa bersyukur dan saya menghargai temana saya satu sama lain (odi7g)

    ReplyDelete
  24. Aku perempuan tetapi aku menghormati teman laki-laki karena kita sama-sama ciptaan Tuhan (Ayunida/7A)

    ReplyDelete
  25. kita harus saling menghargai tanpa membedakan jenis kelamin

    ReplyDelete
  26. kita harus saling mengahargai sesama baik laki laki ataupun perempuan(alda/7A)

    ReplyDelete
  27. aku seorang perempuan tapi aku tetap menghormati laki laki karna kami sama sama ciptaan Tuhan yang setara(alda7A)

    ReplyDelete
  28. aku seorang oerempuan tapi aku menghormati laki laki karena laki laki dan perempuan diciptakan untuk saking melengkapi (agnes 7a)

    ReplyDelete
  29. Saling menghargai satu sama lain(dipta7A)

    ReplyDelete
  30. Aku laki laki, teman ku perempuan walaupun kita beda kelamin tapi kita tetap ciptaan Tuhan (Daffa 7A/14)

    ReplyDelete
  31. aku perempuan dan aku mempunyai banyak teman laki laki, aku senang karena memiliki banyak teman laki laki karena melalui perbedaan kami dapat saling melengkapi dan saling melindungi

    ReplyDelete
  32. Aku laki laki aku punya banyak teman perempuan aku menghargainya(Edward7g)

    ReplyDelete
  33. Aku perempuan aku punya teman laki laki walaupun kita berbeda kita harus saling menghormati karena kami sama sama ciptaan Tuhan(Ajeng/7A/11)

    ReplyDelete
  34. Aku laki-laki aku punya bayak teman Aku sebagailaki
    Berbeda perempuan saling Menghargai sama orang lain
    ( julio /7A/07)

    ReplyDelete