Selamat Datang

Selamat Datang di Blog ini bersama R. Slamet Widiantono ------**------ TUHAN MEMBERKATI -----* KASIH ITU MEMBERIKAN DIRI BAGI SESAMA -----* JANGAN LUPA BAHAGIA -----* TERUS BERPIKIR POSITIF -----* SALAM DOA -----* slammy

Friday, August 30, 2019

MARTABAT DAN DERAJAT MANUSIA

KESEDERAJATAN UMAT MANUSIA
MARTABAT MANUSIA
Pada hakekatnya manusia memiliki martabat yang sama, namun sering sekali terjadi pelanggaran terhadap martabat manusia (Hak-hak Asasi Manusia – HAM), misalnya perbudakan, perdagangan manusia, penjajahan, pemiskinan, dan banyak kejadian lainnya.
Aku adalah Mahluk Istimewa
Kejadian 1: 27,
Maka Allah menciptakan manusia itu menurut gambar-Nya, menurut gambar Allah diciptakan-Nya dia; laki-laki dan perempuan diciptakan-Nya mereka.
Yeremia 1:5,
Sebelum Aku membentuk engkau dalam rahim ibumu, Aku telah mengenal engkau, sebelum engkau keluar dari kandungan, Aku telah menguduskan engkau.
Mazmur 8:5,
Engkau telah membuatnya (manusia) hampir sama seperti Allah, dan telah memahkotainya dengan kemuliaan dan hormat.
1 Kor 6:19,
Tubuhmu adalah bait Roh Kudus yang diam di dalam kamu, Roh Kudus yang kamu peroleh dari Allah.
Konsekuensinya dari ayat-ayat kitab suci di atas adalah :
  1. Bagi sesama
  1. Menghargai semua orang sebagai makhuk istimewa, yang kudus dan mulia, yang memiliki martabat yang sama sepertiku.
  2. Karena itu mereka tidak boleh kurendahkan atau kuhina, atau kuabaikan. 
  1. Bagi diri sendiri :  
  1. Menjaga martabat dan kemuliaanku, mencintai diriku sendiri dengan cara merawat diri, belajar menjadi pribadi yang mandiri dan menjadi berarti bagi orang lain. 
  2. Hanya melakukan perbuatan-perbuatan yang baik dan yang mengarahkan hidupku kepada kebaikan.
Struktur Dasar Manusia
Ketika proses penciptaan Adam, Allah membentuk raga / tubuhnya dari tanah. Setelah selesai, tubuh itu tidak dapat berbuat apa-apa seperti patung. Maka Allah menghembuskan Roh-Nya kepada patung manusia itu. Maka Adam pun HIDUP.
 
  1. Dengan BADAN / Materi : kita bisa berada, tahu tentang diri sendiri dan orang lain. Kita menjadi nyata / tampak.
  2. Roh dan Jiwa : membuat kita memiliki hidup/ dapat merasakan, berpikir dan bertindak sebagai manusia. 
Ketiga unsur ini membuat manusia lebih istimewa dan unik dari makhluk lain:
  1. Karena akal budi kita pun dapat memutuskan sesuatu lalu gembira atau menyesal karena keputusan itu.
  2. Manusia memiliki kesadaran moral: yaitu untuk memiliki keputusan yang BAIK atau tidak BAIK, yang BENAR atau SALAH, dan dia mengerti alasan keputusannya.
  3. Manusia bisa sadar akan dirinya, akan penciptanya, dan asal dan tujuan hidupnya. Manusia memiliki kemampuan untuk refleksikan sejarah/ pengalaman hidupnya.
Penyebab Pelanggaran HAM – perendahan martabat manusia.
  1. Masyarakat / budaya : ada masyarakat memiliki kasta, misalnya :
A.      Brahmana ( kaum pendeta dan para sarjana)
B.      Kasta Ksatria (para prajurit, pejabat dan bangsawan
C.      Kasta Waisya (pedagang, petani, pemilik tanah dan prajurit)
D.     Kasta Sudra (rakyat jelata dan pekerja kasar)

Sebenarnya kasta ini adalah untuk mengidentifikasi kelompok masyarakat. Namun kasta juga dipakai untuk diskriminasi. Masyarakat dari kasta Sudra tidak boleh bergaul dengan golongan lain.
  1. Sosial/ Ekonomi : Taraf ekonomi dalam masyarakat sering kali dipakai untuk diskriminasi. Sering kali orang yang berkedudukan tinggi jabatannya lebih dihormati dari pada bawahannya. Demikianpun kaum kaya sering diutamakan dari masyarakat ekonomi kurang mampu. Masyrakat berekonomi lemah berusaha mendapatkan pekerjaan hanya untuk bisa makan dan hidup.
  2. Kekuasaan : Kekuasaan bisa berasal dari kemampuan ekonomi, pengetahuan atau jabatan dan kekuatan. Dalam hal orang yang menindas orang lain karena merasa diri punya kuasa yang lebih. Suami merasa lebih kuat dan berkuasa sehingga menindas istri. Istri merasa lebih berkuasa sehingga menindas pembantu.
  3. Pendidikan : Kurang pengetahuan dan tingkat pencapaian ijazah sekolah membuat seseorang memiliki kesempatan terbatas untuk masuk bidang pekerjaan. Maka ada golongan kerja pengambil kebijakan, ada golongan kerja pesuruh atau pelaksana. Penjajahan jaman dahulu juga terjadi karena alasan ini bahwa Negara yang lebih maju, lebih kuat dapat menjajah bangsa lain yang masih lemah pendidikan dan ketahanannya.
  4. Jenis Kelamin : Perempuan sering kali dianggap lebih tidak mampu, lemah dan berkompetensi rendah. Karena itu kesempatan mereka lebih terbatas, gaji merekapun kadang lebih rendah dari pada laki-laki.
  5. Usia : anak-anak dan remaja sering kali rentan terhadap tindakan kasar dari orang tua. Bahkan tenaga dan seluruh diri mereka sering pula dijual.
Tokoh-tokoh Pembela Hak Asasi Manusia
      
  • Uskup Oscar Romero di El-Savador, Amerika Selatan. Dia menentang penindasan yang dilakukan oleh pemerintah yang telah merampas hak-hak pemilu warga sipil, juga merampas hak mereka atas lahan yang menyebabkan bertambahnya kemiskinan. Di pihak yang sama dengannya, para geriliwan berperang melawan pasukan pemerintah. Peperangan itu menyebabkan berjatuhnya korban dari penduduk sipil, termasuk para pastor Jesuit. Romero lantas bersuara keras menentang kebiadapan itu. Tapi akhirnya dia tewas ditempak ketika sedang merayakan misa, Maret 1980.
 

  • Mahatma Gandhi :
    Dia adalah tokoh pejuang kemerdekaan India tanpa kekerasan. Dia memimpin rakyatnya untuk melawan kekuasaan Inggris dengan gerakan Ahimsa : Menolak berperang dengan mengangkat senjata. Mereka menghadapi pasukan Inggris yang bersenjata lengkap dengan tangan kosong, dan hanya siap untuk ditembak. Dia juga mengajak rakyatnya untuk tidak berkerja sama dengan Inggris atau menggunakan produk Inggris (Swadesi). Hasilnya, Inggris mundur karena tidak mampu bertindak melawan nurani, berperang dengan orang yang tidak mau berperang.
  • Mother Teresa:
    Dia adalah seorang biarawati Katolik yang khusus membaktikan diri kepada orang-orang miskin, terlantar di lorong-lorong kota Kalkuta India. Dia merawat mereka yang sakit sebenarnya tidak dipedulikan oleh masyarakat karena berasal dari kasta rendah. Dia membawa orang yang sedang sekarat agar bisa mati secara manusiawi, dia memelihara anak-anak yang telah dibuang oleh orang tuanya. Dia menolak aborsi, dan meminta calon bayi untuk dirawat. Dia menjadi mata teduh Allah bagi dunia abad ke 21 ini. Dia meninggal 5 September 1997
  • Alice Stroke Paul :
    perempuan muda ini memperjuangkan hak-hak politik perempuan di  Amerika. Dia berjuang dan bersuara lantang agar perempuan juga bisa memilih dipilih sebagai pemimpin dan pejabat politik. Perjuangannya tidak  mudah, dia akhirnya ditangkap dan dipenjara di penjara yang tidak manusiawi, tanpa penerangan, tanpa ventilasi udara yang memadai. Martin Luther King di Amerika, dia berjuang untuk kesamaan politik terhadap semua warga yang kulit putih dan kulit hitam. Dia adalah seorang orator hebat yang mempromosikan kesamaan hak-hak warga kulit hitam. Karena perjuangan-nya ini dia akhirnya dibunuh usai berpidato.
  • Di Indonesia kita mengenal R.A Kartini yang memiliki pemikiran futuristic tentang kesamaan gender.
    Dengan caranya sendiri menolak tradisi pryai Jawa yang terlalu kuat. Dia tidak mau orang-orang tua berlutut sujud kepadanya hanya karena dia adalah Raden, anak bupati. Cita-citanya tinggi ingin memerdekakan Indonesia, memajukan pendidikan pribumi, terutama para perempuan. Ada pula Munir Said Thalib, yang berjuang mencari keadilan bagi anak-anak muda yang diculik lalu hilang sampai saat ini oleh rezim penguasa dalam proses awal reformasi politik 1996/1997. Munir mati setelah diracuni dalam pesawat menuju Belanda.

No comments:

Post a Comment